Pasangan yang sudah menikah tentu ingin mendapatkan momongan yang lucu dan menggemaskan. Kehamilan anak pertama selalu dinantikan dan menjadi pengalaman juga sebagai tempat belajar untuk para pasutri. Masa kehamilan itu harus memikirkan asupan yang dimakan oleh ibu hamil. Salah satu buah yang bagus untuk ibu hamil adalah buah semangka. Lalu, apa saja manfaat semangka untuk ibu hamil yang harus bunda ketahui? Simak dalam ulasan ini ya!
Ragam Manfaat Buah Semangka untuk Ibu Hamil
Manfaat semangka untuk ibu hamil sendiri ada beragam, diantaranya:
1. Mengatasi Morning Sickness
Manfaat buah semangka bagi ibu hamil yang pertama ialah dapat membantu mengurangi atau mengatasi morning sickness. Ini biasanya dirasakan ibu hamil yang baru memasuki masa kehamilan atau di trimester pertama. Perubahan hormon membuat tubuh perlu beradaptasi sehingga banyak yang mengeluh mual dan muntah setiap pagi.
Buah semangka bisa membantu ibu hamil mengatasi masalah ini. Konsumsilah secara teratur maka rasa mual akan berkurang. Hal ini karena buah semangka rasanya segar dan menyejukkan. Jadi ini sangat bermanfaat sekali untuk mengurangi rasa mual. Jadi awalilah hari dengan mengonsumsi buah ini agar gejala morning sickness tidak terlalu parah.
2. Meredakan Heartburn
Heartburn ini biasanya dirasakan di awal kehamilan atau ibu hamil muda. Ini adalah salah satu bentuk masalah pencernaan dimana asam lambung yang terus naik hingga ke bagian kerongkongan. Ini bisa menyebabkan rasa terbakar pada bagian bawah dada. Buah semangka bisa mengatasi kondisi tersebut dengan baik karena memang semangka memiliki sifat sebagai pendingin. Saat heartburn baiknya segera konsumsi beberapa potong semangka hingga rasa terbakar hilang.
3. Mengurangi Edema
Edema adalah pembengkakan pada bagian tubuh ibu hamil yang biasanya menyerang bagian kaki. Pembengkakan pada kaki atau tangan untuk ibu hamil adalah hal yang lumrah. Untuk bisa mengurangi pembengkakan tersebut, buah semangka yang memiliki kadar air tinggi sangat ampuh. Dengan air yang ada di dalam semangka, penyumbatan pembuluh darah bisa diatasi dan edema pun berkurang.
4. Mengatasi Otot Kram
Masa kehamilan memang membuat banyak perubahan pada tubuh sang ibu. Salah satunya bisa menjadikan tubuh jadi mudah kram. Ini biasanya dikarenakan oleh perubahan berat badan dan hormone. Agar kram otot bisa sedikit berkurang maka mengkonsumsi semangka bisa sangat membantu. Manfaat buah semangka untuk ibu hamil bisa membuat otot mendapatkan cukup oksigen sehingga kram otot akan hilang.
5. Mengoptimalkan Perkembangan Janin
Dalam buah semangka terdapat vitamin C, E, dan B6, juga terdapat kalium dan magnesium. Semua kandungan tersebut sangat bermanfaat untuk perkembangan mata, otak, dan saraf janin yang ada di dalam kandungan ibu. Bahkan pertumbuhan tulang janin pun juga bisa terjaga dengan baik dengan mengkonsumsi semangka selama masa kehamilan.
6. Meringankan Infeksi Saluran Kemih
Manfaat semangka untuk ibu hamil berikutnya adalah meringankan infeksi saluran kemih. Biasanya ini terjadi pada ibu hamil yang memang dari awal sudah ada riwayat penyakit tersebut. Untuk yang menderita infeksi saluran kemih selama masa kehamilan dan tidak bisa mengkonsumsi obat sembarangan, buah semangka adalah solusinya.
Buah semangka bisa meringankan infeksi saluran kemih karena kandungan air pada semangka yang tinggi dan memiliki sifat antibakteri. Rutinlah makan buah semangka jika menderita infeksi saluran kemih selama masa kehamilan.
Nah, banyak sekali bukan manfaat buah semangka bagi ibu hamil dan janinnya. Selain enak dan menyegarkan, buah semangka sendiri mudah sekali dijumpai. Konsumsi buah ini setiap pagi di awal kehamilan agar bisa meredakan morning sickness yang menyiksa. Janin pun juga akan mendapatkan manfaat semangka yang baik untuk pertumbuhannya di dalam kandungan.