Morula IVF

Kenali Penyebab Mens Tidak Teratur dan Cara Mengatasinya

December 7, 2022

Kenali Penyebab Mens Tidak Teratur dan Cara Mengatasinya

Haid yang tidak teratur seringkali dihubungkan dengan sulitnya untuk bisa mendapatkan buah hati. Hal ini disebabkan karena waktu ovulasi yang tidak pasti, sehingga menyulitkan proses program kehamilan. Namun, bukan berarti wanita yang tidak teratur haidnya tidak bisa hamil lho. Lantas, apa yang menjadi penyebab mens tidak teratur ini dan bagaimana untuk mengatasinya? Yuk, simak ulasan berikut ini!

Penyebab Mens Tidak Teratur

Mungkin Anda bertanya-tanya apa sebenarnya penyebab mens yang tidak teratur. Berikut adalah penyebab haid tidak normal yang perlu Anda ketahui, yaitu antara lain:

1. Stress Berlebihan 

Penyebab mens tidak teratur yang seringkali dijumpai adalah karena stress yang berlebihan dan perubahan gaya hidup. Faktor seperti kenaikan atau penurunan berat badan yang signifikan, penyakit dan gangguan lain dalam aktivitas wanita bisa berdampak pada siklus haid setiap bulannya. 

Saat tubuh berada dalam kondisi stress, kelenjar adrenal akan mengeluarkan yang namanya kortisol. Jika kondisi stress ini berlangsung setiap hari, tubuh kita terus-menerus mengeluarkan kortisol, yang berdampak pada kesehatan tubuh kita. Oleh sebab itu, luangkan sebagian waktu Anda untuk melakukan yoga, dan aktivitas yang menyenangkan di sela kesibukan sehari-hari. 

2. Pil KB

Sebagian besar dari pil KB mengandung hormon estrogen dan progestin yang bertujuan untuk mencegah kehamilan dengan menjaga ovarium dari melepaskan telur. Melansir dari Cleveland Clinic, beberapa wanita bahkan mengalami menstruasi tidak teratur atau terlewat hingga enam bulan setelah tidak menggunakan pil KB lagi. 

Dengan menggunakan pil KB, akan  terjadi perubahan hormon dalam tubuh Anda yang bisa menyebabkan mens menjadi tidak teratur. Oleh sebab itu, sebelum menggunakan pil KB, konsultasikan dengan dokter kandungan Anda terlebih dahulu mengenai keamanan mengonsumsi pil KB. 

3. Fibroid Rahim

Penyebab mens tidak teratur yang selanjutnya adalah fibroid rahim, yang merupakan tumor non-kanker yang tumbuh di dalam rahim. Gejalanya antara lain menstruasi yang berat, nyeri punggung, sering buang air kecil, dan nyeri saat berhubungan seksual. Ukuran fibroid yang masih kecil seringkali tidak memerlukan tindakan, namun untuk ukuran yang besar diperlukan obat-obatan atau operasi. 

4. Endometriosis

Endometriosis merupakan penyebab mens tidak teratur yang bisa membuat rasa nyeri selama masa menstruasi. Inilah kondisi dimana jaringan yang mirip dengan lapisan rahim tumbuh di bagian lain dari tubuh Anda. Beberapa orang yang mengalami hal ini juga seringkali mengalami masalah kesulitan untuk hamil. 

Beberapa gejala dari endometriosis antara lain:

  • Kram menstruasi yang sakit
  • Sakit perut dan punggung
  • Nyeri saat berhubungan seksual
  • Infertilitas
  • Gerakan usus yang menyakitkan

Cara Mengatasi Mens Tidak Teratur

Setelah mengetahui beberapa penyebab haid telat dan tidak teratur, di bawah ini merupakan cara untuk mengatasi siklus bulanan Anda yang tidak teratur.

1. Istirahat Cukup

Karena stress menyebabkan haid tidak teratur, Anda perlu istirahat cukup setiap harinya. Orang dewasa sendiri membutuhkan waktu sekitar 7 sampai dengan 8 jam untuk tidur. Dengan begitu, Anda bisa memberikan waktu bagi tubuh untuk istirahat dan menormalkan sistem hormon dalam tubuh. 

2. Menjaga Badan Agar Ideal 

Cara selanjutnya supaya mens tetap teratur adalah dengan menjaga badan agar tetap ideal. Wanita yang memiliki tubuh obesitas, berisiko untuk mengalami siklus menstruasi yang tidak normal. Selain bisa berdampak bagi menstruasi, obesitas juga dapat berpengaruh pada hormon dan kesuburan wanita. Oleh karena itu, jalani hidup yang sehat dan kurangi makanan berlemak seperti fastfood dan yang lain sebagainya. 

3. Cek Ke Dokter

Untuk mengetahui penyebab mens tidak teratur secara jelas, Anda bisa cek ke dokter untuk memastikannya. Selain pemeriksaan fisik, Anda mungkin juga akan diminta untuk melakukan tes darah untuk mengetahui permasalahan Anda. 

Itulah pembahasan kali ini mengenai penyebab mens tidak teratur dan cara mengatasinya. Pastikan Anda tetap menjalani pola hidup yang sehat dan konsumsi makanan bernutrisi agar siklus bulanan Anda tidak terganggu. Semoga bermanfaat ya!

Tetap terhubung dan terinformasi di sini.

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut hubungi 150-IVF atau 150-483, Senin – Sabtu pukul 07.00 – 20.00 WIB

Buat Janji

Newsletter

Dapatkan informasi dan tips terbaru dari Morula IVF mengenai program kehamilan dan bayi tabung