Morula IVF

Fungsi Hormon Testosteron pada Pria dan Cara Meningkatkannya

November 4, 2022

Fungsi Hormon Testosteron pada Pria dan Cara Meningkatkannya

Hormon testosteron merupakan salah satu hormon yang terdapat di dalam tubuh pria. Hormon ini memiliki manfaat dan fungsi yang penting pada pria khususnya untuk kesehatan seksual. Maka dari itu, kadar hormon tersebut di dalam tubuh pria harus dijaga dengan baik.

Memiliki kesehatan dan fungsi seksual yang baik sudah pasti menjadi keharusan bagi seorang pria. Hal ini sangat berkaitan dengan kesuburan dan peluang seorang pria untuk bisa membuahi sel telur wanita. Dalam hal ini, hormon testosteron adalah memiliki peranan yang paling penting.

Untuk mengetahui lebih jelas tentang apa itu hormon testosteron, apa fungsinya hingga bagaimana cara meningkatnya, simak penjelasan di bawah ini.

Apa Itu Hormon Testosteron

Bagi yang belum tahu, hormon testosteron merupakan jenis hormon reproduksi yang terdapat pada tubuh pria. Meskipun begitu, wanita juga memiliki hormon ini di dalam tubuhnya namun dengan jumlah yang sedikit. Hormon testosteron umumnya akan meningkat ketika seorang pria memasuki masa pubertas. 

Umumnya seorang pria yang mengalami peningkatan hormon testosteron akan menunjukkan beberapa gejala, di antaranya:

  • Penis dan testis mengalami pertumbuhan
  • Tumbuh rambut di area tubuh seperti kumit, janggut dan rambut kemaluan
  • Suara berubah menjadi lebih berkarakter
  • Memproduksi sperma
  • Memiliki dorongan seks

Hormon testosteron umumnya akan terus mengalami peningkatan hingga pria berumur 30 tahun. Setelah masa tersebut, biasanya produksi hormon ini akan mengalami penurunan.

Fungsi Hormon Testosteron Pada Pria

Bagi seorang pria, fungsi hormon testosteron sangat penting karena berkaitan dengan masalah sistem reproduksi. Berikut ini beberapa fungsi dari hormon testosteron pada pria yang perlu Anda ketahui.

1. Mempengaruhi Dorongan Seksual

Hormon testosteron sangat mempengaruhi dorongan seksual pada pria. Saat pria menunjukkan ciri-ciri hormon testosteron tinggi, maka gairah seksualnya juga akan meningkat. Tidak hanya itu, rangsangan dan aktivitas seksual juga bisa meningkatkan kadar hormon ini.

2. Pembentukan Tulang dan Otot

Hormon testosteron juga berfungsi untuk membentuk tulang dan otot pada pria. Hormon ini dapat mempengaruhi kulit hingga pembesaran dada pria. Biasanya pria yang kekurangan hormone testosteron akan lebih rentan untuk mengalami patah tulang atau masalah dengan kekuatan otot.

3. Memproduksi Sel Darah Merah

Hormon testosteron juga berguna untuk meningkatkan produksi sel darah merah pada pria. Fungsi ini memiliki peranan penting dalam kesehatan jantung serta mempengaruhi kesuburan pria karena bermanfaat dalam proses pematangan sel sperma.

4. Pembentukan Perilaku 

Jika hormon testosteron pada wanita hanya berfungsi sebagai pembentukan fisik, maka pada pria hormon ini juga berfungsi sebagai pembentukan perilaku. Hal ini karena hormon testosteron berhubungan dengan sistem saraf yang terhubung dengan otak. Jika seseorang kekurangan hormon tersebut, maka akan berpengaruh terhadap kepercayaan dirinya.

Cara Meningkatkan Hormon Testosteron Pada Pria

Setelah mengetahui fungsi hormon testosteron yang begitu penting bagi pria, maka pastikan kadar hormon ini selalu normal. Pasalnya jika kadar hormon tersebut rendah, dapat berpengaruh terhadap kesehatan, terutama kesehatan reproduksi.

Untuk meningkatkan kadar hormon testosteron dihasilkan oleh pria, Anda bisa mencoba beberapa cara berikut ini:

  1. Tidur yang cukup
  2. Jaga berat badan ideal
  3. Olahraga secara teratur
  4. Hindari stres
  5. Konsumsi makanan kaya vitamin D dan sumber protein hewani

Bagi seorang pria, menjaga kesehatan reproduksi merupakan hal yang penting untuk dilakukan. Hal ini karena sangat berpengaruh terhadap kesuburan dan peluang untuk bisa melakukan pembuahan. Maka dari itu, pastikan jaga kadar hormon testosteron dalam tubuh selalu dalam kondisi cukup agar fungsi seksual juga berjalan dengan baik.

Tetap terhubung dan terinformasi di sini.

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut hubungi 150-IVF atau 150-483, Senin – Sabtu pukul 07.00 – 20.00 WIB

Buat Janji

Newsletter

Dapatkan informasi dan tips terbaru dari Morula IVF mengenai program kehamilan dan bayi tabung