Manfaat buah srikaya untuk ibu hamil salah satunya sebagai sumber energi pada masa kehamilan. Tidak hanya itu, manfaat buah srikaya juga bisa untuk mencegah anemia pada ibu hamil. Buah yang memiliki nama latin annona squamosa ini memiliki rasa manis sehingga enak dimakan tanpa diolah terlebih dahulu.
Manfaat Buah Srikaya untuk Ibu Hamil
Permukaan kulit buah srikaya kasar dengan tekstur daging buah yang sangat lembut. Tidak hanya enak dimakan, buah srikaya mengandung banyak nutrisi sehingga manfaat yang dituai bagi ibu hamil yang mengkonsumsinya juga banyak. Beberapa kandungan gizi buah srikaya antara lain adalah karbohidrat, lemak, protein, kalsium, folat, magnesium, tembaga, vitamin B1 dan B6. Lalu apa saja manfaat buah srikaya pada ibu hamil? Simak penjelasan di bawah ini.
1. Mencegah Anemia
Penyakit kekurangan sel darah merah dalam istilah medis disebut anemia. Kondisi ini tentu membahayakan ibu hamil dan janinnya. Salah satu hal yang dapat mencegah anemia adalah zat besi. Oleh sebab itu mengonsumsi makanan yang kaya zat besi adalah upaya pencegahan anemia seperti buah srikaya. Buah srikaya diketahui memiliki kandungan zat besi cukup tinggi.
2. Menjaga Tekanan Darah Tetap Stabil
Risiko tekanan darah tinggi adalah meningkatnya risiko penyakit jantung dan stroke yang membahayakan bagi ibu hamil. Untuk mengatasi hal itu, ibu hamil perlu mengkonsumsi makanan yang mengandung kalium dan magnesium seperti buah srikaya. Kalium dan magnesium berperan dalam meningkatkan pelebaran pembuluh darah yang pada gilirannya membantu menurunkan tekanan darah.
3. Menjaga Daya Tahan Tubuh Ibu Hamil
Memiliki daya tahan tubuh yang tinggi adalah hal yang harus diperhatikan oleh ibu hamil agar terhindar dari berbagai penyakit dan infeksi. Buah srikaya dipercaya dapat mendukung peningkatan daya tahan tubuh. Hal ini disebabkan oleh kandungan vitamin C dan antioksidan yang tinggi pada buah srikaya.
4. Mencegah Sembelit
Sembelit adalah kondisi tidak bisa buang air besar. Ibu hamil kerap mengalami gejala ini. Untuk mengatasi hal itu perlu mengonsumsi makanan yang tinggi serat. Salah satu makanan yang kaya serat adalah srikaya. Perlu diketahui bahwa asupan tinggi serat dapat melembutkan feses sehingga memudahkan ibu hamil untuk melakukan buang air besar.
5. Mendukung Perkembangan Janin
Manfaat ini dapat dirasakan dari kandungan vitamin A dan C yang ada pada buah srikaya. Vitamin A membantu dalam perkembangan penglihatan, sementara vitamin C berperan penting dalam memerangi radikal bebas di dalam tubuh sehingga terhindar dari penyakit atau infeksi yang menghambat perkembangan janin.
6. Mengurangi Morning Sickness
Morning sickness atau gejala mual dan muntah pada ibu hamil biasanya terjadi pada trimester pertama. Mengatasi hal itu dapat dengan mengkonsumsi buah srikaya yang mengandung vitamin B6. Vitamin tersebut berperan penting dalam mengurangi sensasi morning sickness selama kehamilan. Selain itu, kandungan B6 juga bisa membantu tumbuh kembang saraf dan otak janin.
7. Mencegah Kelahiran Prematur
Dosis mineral yang dibutuhkan saat hamil kurang lebih 100 mg. Jika ibu hamil kekurangan mineral, maka risiko kelahiran prematur akan meningkat. Buah srikaya memiliki kandungan mineral tembaga cukup tinggi sehingga cocok dikonsumsi untuk penambah mineral ibu hamil sehingga dapat menekan risiko kelahiran prematur.
Itulah manfaat buah srikaya untuk ibu hamil. Jika setelah mengkonsumsi buah srikaya terjadi gejala alergi atau yang lain, segera konsultasikan ke dokter. Pastikan juga untuk tidak berlebihan dalam mengkonsumsi buah srikaya. Jangan lupa juga untuk selalu kontrol kesehatan kandungan kepada dokter untuk memastikan ibu dan janin dalam keadaan sehat dan kuat.